Saturday, December 8, 2012

Tanjung Lesung Villa Kalicaa Part 2

Morning breeze...
Udara sedikit berangin dan matahari malu-malu bersembunyi di balik awan...
Breakfast at Bale-Bale Restaurant dipinggir pantai dengan kursi-kursi yang agak lembab diterpa hujan.
Tetap disyukuri at least gak gosong kalau jalan-jalan atau bermain air ha ha ha, ini niat gak siy, jalan-jalan ke pantai? Sarapan pagi full energy: omellette with bacon and sausage plus toast bread butter, tea and orange juice, siap untuk beraktivitas.

First activities:
Jalan-jalan menyusuri pantai, kondisi air agak keruh karena terkena hujan semalam. Sebagian besar pantai yang ada tidak dapat digunakan untuk berenang karena berceruk dengan karang-karang di pantai.
Selain itu pasir ditepi pantai penuh dengan karang-karang yang terbawa air laut, sehingga kaki seperti dimassage... Mungkin karena hal itu, management villa menambahkan private pool di masing-masing villa untuk sedikit memuaskan para pencinta olahraga air...
Selesai menyusuri pantai, kami kembali ke villa dan menunggu makan siang diantarkan.

Second activites:
Setelah makan siang, kami keluar villa dan menuju Bale-Bale Restaurant, di depan resto ada beberapa alat yang dapat digunakan untuk keliling villa seperti ATV dan sepeda. Alat-alat tersebut dapat disewa per jam.
Karena kami mendapatkan voucher untuk sepeda tandem, maka kami memutuskan untuk berjalan-jalan menggunakan sepeda tersebut. Kali ini kami memilih jalur kendaraan dan bersepeda sekitar 5 menit untuk mencapai lokasi Beach Activites.


Berbagai aktivitas air disediakan di sini, seperti banana boat, jet ski, fishing, snorkling dan pedal boat.
Jika ingin melakukan trip ke Krakatau atau glass boat, bisa dilakukan dengan perjanjian, minimum 5-10 orang dalam satu trip. Fasilitas untuk beach activites ini cukup memadai, ada pancuran air, tempat bilas permanen, locker untuk barang dan resto.

Kami tadinya ingin melakukan snorkling, tapi apa daya karena cuaca kurang bersahabat, sedikit gerimis, terpaksa harus niat tersebut harus diurungkan. Akhirnya kami mencoba pedal boat setelah diberikan sedikit penjelasan oleh penjaga untuk penggunaannya. Kami mengatur tuas untuk memutari tempat yang telah ditentukan, sambil mengayuh pedal supaya perahu dapat berjalan. Ternyata sulit juga yach untuk bisa berjalan sesuai dengan keinginan he he he. Kadang terlalu kekiri, kadang terlalu kekanan, bahkan yang harusnya lurus jadi terputar... Setelah sampai dititik yang ditentukan, kami perlu extra tenaga untuk kembali ke pantai dengan perahu. Angin darat yang bertiup dan arus balik membuat kami sedikit tertahan  untuk sampai. But still exciting and funlahhhh... Keriaan tetap terpancar.

Selesai berpedal boat, kami mengambil barang-barang di locker dan mampir sebentar di resto untuk membeli minuman dingin. Di resto tersedia bak-bak berisi ikan, kerang, dan lobster yang dapat dibeli dan langsung diolah ditempat...
Jika selesai beraktivitas dan perut lapar, bisa memesan dan bersantap di sini.

Kami mengembalikan sepeda tandem dan berjalan kaki ke villa. Villa Kalicaa memiliki fasilitas yang cukup lengkap untuk liburan keluarga dan perusahaan. Tersedia lapangan untuk olahraga seperti futsal dan volly, area permainan anak dan auditorium. Sementara untuk villa tersedia dengan 1 kamar, 2,3,4, 6 dan 8 kamar.

Third Activities
Sore menjelang menunggu sunset dipinggir pantai, matahari mulai masuk ke peraduan memberikan semburat warna di awan. Ditemani dengan pisang goreng dan secangkir teh, nikmatnyaaa...

Fourth Activities
Kami kembali ke villa dan membersihkan diri untuk bersiap menyantap menu makan malam. Kali ini a little bit special dinner, meja makan dihias dengan bunga dan diberi taplak meja dan lilin. Satu per satu makanan disajikan di atas meja, lengkap dari appetizer, main course, dessert dan sebotol wine... Hmmm....
Menjelang malam disiapkan snack malam wedang jahe. Sayangnya gak sempat kami sentuh karena kekenyangan menyantap makan malam super. 
What a wonderful moment


No comments: