Monday, November 29, 2010

Sukabumi Trip Part I

Arung jeram, salah satu kegiatan yang ingin saya ikuti sejak dulu. Sehingga ketika ada ajakan untuk berarung jeram di Sukabumi, tanpa berpikir dua kali saya langsung mengiyakan.


Bus membawa saya ke Sukabumi bersama sekitar 50an teman pk 19:30 dari daerah Mega Kuningan. Pengalaman pertama berarung jeram dan paintball, exciting sekaligus deg-degan campur jadi satu. Semoga pada saat tiba di Sukabumi cuaca cukup bersahabat, sehingga aktivitas tetap dapat dilakukan.

Pk 21:30 bus merapat di daerah Rancamaya, Ayam Bakar Pak Karim menjadi guilty pleasure sebelum sampai di tempat tujuan. Ayam bakarnya yang lembut menggugah selera. Hanya saja karena hari sudah malam, pelayanan untuk memesan minuman memerlukan kesabaran tersendiri. Salah seorang teman mengalaminya ketika memesan segelas jeruk panas. Alhasil, cancel pesanan…

Malam sudah cukup larut ketika kami beranjak dari Rancamanya menuju Sukabumi.
Diperlukan sekitar 2 jam perjalanan untuk tiba dilokasi Caldera Resort Sukabumi
Jalanan yang cukup curam, berliku-liku, gelap serta gerimis membangunkan saya dari tidur. Sekitar pk 01:00 kami tiba dilokasi. Welcome drink dan BBQ tidak tersentuh sedikitpun oleh saya. Badan yang penat mengantar saya untuk segera beristirahat, setelah briefing singkat.

Saya beserta dengan rekan-rekan wanita tidur dalam satu ruangan besar . Tempat kami beristirahat berbentuk rumah Lombok, semi terbuka dengan dua lantai dan dua kamar mandi. Berdesign interior natural, rumah dibangun dari kayu beratapkan jerami. Jalan masuk setiap rumah dibuat dari batu-batu besar. Ruangan luas dua lantai tersebut diisi dengan kasur-kasur yang dilengkapi dengan selimut dengan penerangan yang cukup. Design kamar mandi dan wastafel cukup unik menggunakan bambu sebagai keran dan pancuran, serta gentong dan batok kelapa sebagai bak dan gayungnya.

Tak sabar menunggu esok pagi
Tunggu ceritanya, yach…
Have to go to sleep right now, oooaahhhmmm, zzzzz

No comments: